Target PAN Raih 100 Ribu Suara di Pilkada Karawang
WK – KARAWANG, DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Karawang menargetkan 100 ribu suara dalam Pilkada Karawang. Target ini dinilai realistis, karena PAN saat pemilihan legislatif 2014 lalu memperoleh 61 ribu suara.
Ketua DPD Kabupaten Karawang Bambang Maryono menuturkan kepada radar-karawang.com, silaturahmi akbar ini sebagai ajang konsolidasi kader-kader partai dalam rangka memperingati HUT PAN ke 17 dan konsolidasi pemenangan calon Bupati Cellica Nurrachadiana dan wakil bupati Ahmad ‘Jimmy’ Zamakhsyari. “Untuk itu, hari ini kita masih disini maka besok kita harus sampai di tujuan. Masa lalu tak bisa dilupakan tapi jangan sampai keberadaan kita selalu terjebak dan terlena pada masa lalu. Untuk itu sebagai ketua DPD saya mengajak kepada seluruh kader partai untuk bisa bekerjasama dan tetap solid untuk memenangkan Cellica-Jimmy pada pilkada tahun ini,” ujarnya, saat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) PAN ke 17 DPD PAN Kabupaten Karawang (Senin, 29/9/2015).
Menurut dia, tidak ada artinya seorang ketua DPC tanpa ranting dan seluruh kader partai. Kemenangan hanya bisa tercapai ketika semua kader partai bergerak dan bekerjasama untuk memenangkan pasangan nomor urut 3. PAN menargetkan meraih 100 ribu suara di pilkada nanti. Dikatakannya, pada 2009 lalu PAN di Karawang memang masih dianggap sebagai parpol kecil, karena hanya memiliki satu kursi di DPRD Karawang dengan perolehan 31 ribu suara. Namun menginjak pileg 2014, sambung Bambang, PAN telah menunjukan taringnya dengan perolehan 61 ribu suara. Sehingga jumlah kursi PAN di parlemen Karawang bisa bertambah menjadi 3 kursi. “Dan tahun berikutnya PAN harus mendapatkan 5 kursi,” ulas dia.
Adapun berkaitan dengan Pilkada Karawang, Bambang kembali menegaskan, jika PAN saat ini mendapatkan kehormatan untuk mengusung pasangan Cellica-Jimmy. Sehingga kemenangan Pilkada Karawang nanti merupakan tolak ukur keseriusan dan kesolidan kader PAN di dalam membuktikan perjuangannya. “Kaitan dengan pilkada, saya tegaskan PAN harus mampu menyumbangkan 100 ribu suara untuk pemenangan Cellica-Jimmy. Jika pileg kemerin PAN mampu mencapai 61 ribu suara, anggaplah itu sebagai tabungan suara awal. Maka tugas kader, simpatisan PAN dan relawan Talagamanggung untuk menambah 40 ribu suara lagi demi kemenangan pilkada,” tukas dia.
Di tempat yang sama, calon Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana menyampaikan, jika saat ini ia mengaku belum bisa berbuat banyak untuk pembangunan Karawang. Karena selama 1,5 tahun menjadi Plt Bupati Karawang tidak akan cukup untuk menyelesaikan persoalan pembangunan di Karawang. Namun demikian, Cellica menginginkan agar ke depan pembangunan di Karawang tidak hanya mengandalkan APBD. Melainkan mencari potensi anggaran lain yang sifatnya sah dan tidak mengikat. Karena menurutnya, APBD Karawang nanti harus difokuskan untuk pembangunan infrastruktur dan sektor pembangunan yang lain. “Coba di lihat itu pembangunan Gapura Selamat Datang di Karawang Barat, itu menghabiskan dana Rp 4 miliar lebih. Dan itu bukan bersumber dari APBD, melainkan sumbangan dari perusahaan. Coba lihat di sekitar pinggiran jalan raya sekarang sudah banyak taman dan hiasan pepohonan, itu juga bukan dari APBD, melainkan sumbangan dari perusahaan,” ulas Cellica.
Kedepan ia ingin terus melakukan hal seperti itu. “Sehingga pembangunan kita tidak hanya mengandalkan APBD. Biarlah APBD kita difokuskan untuk pembangunan infrastruktur. Maka jangan heran kalau sekarang sudah banyak jalan-jalan pelosok desa yang sudah mulai dicor,” pungkasnya. (*)